Kulit sensitif merupakan keadaan kulit yang memiliki reaksi berlebih terhadap perubahan suhu atau bahan kosmetik tertentu yang bisa mengganggu kesehatan kulit. Kulit sensitif biasanya ditandai dengan kulit terasa gatal dan memerah, terutama pada bagian pipi, hidung, dan dagu. Biasanya juga sering ditandai dengan timbulnya jerawat, kulit kering, dan rasa perih. Tentu hal ini tidak hanya merusak penampilan namun juga mengganggu kenyamanan aktivitas sehari-hari.
Kulit sensitif paling sering terjadi karena beberapa penyebab, diantaranya : penggunaan kosmetik dengan kandungan tertentu yang digunakan berlebihan dan lama, terkena paparan sinar matahari secara berlebihan dan konsumsi makanan tertentu yang menyebabkan alergi pada kulit. Untuk mengatasi kulit sensitif sebaiknya segera hindari faktor penyebab tersebut. Selanjutnya, lakukan perawatan kulit sensitif dengan cara mudah seperti dibawah ini.
1. Lembabkan kulit
Kulit sensitif sering ditandai dengan timbulnya kulit kering. Oleh karena itu, pastikan kondisi kulit selalu lembab. Gunakan pelembab atau moisturizer pada pagi dan malam hari untuk melembabkan kulit dan mempertahankan kulit sehat dari faktor lingkungan yang dapat merusak kulit sensitif seperti polusi.
2. Makanan bergizi
Makanan bergizi mutlak diperlukan untuk meregenerasi sel-sel kulit yang rusak. Perbanyak konsumsi sayuran dan buah-buahan dengan kandungan air yang tinggi dan mengandung banyak vitamin. Namun, perlu diperhatikan untuk menghindari makanan yang menimbulkan alergi.
3. Perbanyak konsumsi air
Memperbanyak konsumsi air dapat meningkatkan kesehatan kulit Anda. Selain itu, air putih juga mencegah kondisi dehidrasi.
4. Gunakan produk herba alami
Untuk memperbaiki kondisi kulit bisa juga menggunakan produk yang mengandung herba alami, seperti chamomile dan aloe vera, yang berfungsi sebagai anti-iritasi. Selain itu, hindari penggunaan produk yang mengandung pewangi atau parfum sering menyebabkan timbulnya alergi pada kulit.
5. Pelan-pelan membersihkan kulit
Saat mandi atau membersihkan kulit wajah, sebaiknya pelan-pelan menggosoknya. Kulit sensitif mudah terangkat lapisannya sehingga kulit mudah terluka. Bersihkan make up dengan pembersih lembut yang tidak mengandung sabun (soap free) dan lembut (mild).
6. Pilih pembersih wajah
Pilih pembersih wajah yang sesuai dengan kondisi kulit seperti pembersih yang mengandung salicylic acid untuk kulit berminyak. Selain itu, hindari penggunaan pembersih yang mengandung zat eksfoliasi. Dalam memilih penyegar wajah, hindari juga produk dengan kandungan alkohol karena bersifat reaktif terhadap kulit sensitif.
Merawat kulit sensitif penting agar tidak memperparah keadaan sambil memperbaiki kondisi kulit sensitif. Kuncinya adalah melakukan perawatan secara telaten dan sabar. Karena kulit sensitif tidak dapat dihilangkan secara sekejap mata.
0 Response to "Cara Sederhana Merawat Kulit Sensitif"
Posting Komentar